Apa itu Wireless Technology ? Wireless Technology atau Teknologi Nirkabel adalah sebuah teknologi yang bertugas untuk menghubungkan dua perangkat atau lebih sekaligus tanpa perlu menggunakan kabel. Tentunya teknologi tersebut dapat membuat seluruh pihak menjadi lebih mudah untuk saling terhubung kapanpun dan dimanapun tempat mereka berada. Fungsi dari Wireless Technology itu sendiri adalah untuk membuat proses berbagi data menjadi lebih mudah dan praktis atau lebih efisien lagi. Teknologi wireless banyak memanfaatkan gelombang elektromagnetik sebagai media perpindahan data. Teknologi wireless dalam perjalanannya terus berkembang. Teknologi ini dianggap canggih dan sangat bermanfaat bagi kehidupan. Di Indonesia sendiri, perkembangan teknologi wireless terjadi dengan sangat cepat. Jika dulu Anda akrab dengan penggunaan infrared dan bluetooth, sekarang Anda dimanjakan dengan koneksi Wifi tanpa batas. Contoh teknologi wireless yang sangat dominan dalam kehidupan Anda a